Tuesday, February 19, 2013

Aneka buah dan sayuran beserta manfaatnya

Khasiat Apel Malang
 
Sekilas tentang Apel Malang

Buah yang terdapat di kota Malang ini mempunyai bentuk bulat dengan warna hijau dengan semburat warna merah pada kulitnya. Dari segi rasa apel Malang lebih dominan rasa masamnya daripada apel yang lain namun dari segi tekstur buah hampir sama, apel yang tumbuh di ketinggian sekitar 700-1200 dpl ini sering di anggap remeh oleh masyarakat awam, mereka lebih menyukai apel impor dari luar negeri dari pada apel produk dari kota batu ini, alasanya hanya soal rasa dan gengsi tanpa tau khasiat yang luar biasa dari apel ini.Buah apel ini banyak di jumpai di kota batu Malang karena di sana iklim dan curah hujan sangat mendukung,pohon apel dapat tumbuh subur dengan curah hujan 1000-2600 mm/tahun dengan kuantitas hujan 100-150 hari/tahun, cahaya matahari sekitar 60-65%,kelembaban udara harus tepat yaitu sekitar 75%.

 Berikut ini khasiat dari buah Apel dari Malang itu ………………… 

Khasiat pada apel Malang Apel malang mengandung vitamin “A” Vitamin A- Berfungsi untuk kesehatan organ penglihatan kita untuk dapat melihat lebih terang dan jelas.

 -berfungsi untuk pembentukan sel tubuh secara normal sehingga menghindarkan produksi sel yang tidak normal yang dapat menyebabkan pra-kanker. 

-berfungsi meningkatkan kinerja sel darah putih dan anti bodi untuk menangkal racun. 

Vitamin B- Berfungsi untuk mencegah rambut rontok, radang pada kulit dan kuku kusam. 

Vitamin c – Berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh. -baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi 

pektin- Berfungsi untuk menurunkan kolestrol dalam darah sehingga konon jika memalan buah apel ini dapat menurunkan berat badan.

No comments:

Post a Comment